Contoh Surat Keputusan Perusahaan Yang Baik dan Benar


Biasanya, di dalam suatu Instansi ataupun perusahaan, ataupun lembaga serta organisasi akan
menggunakan salah satu contoh surat yang berikut ini, yaitu surat keputusan. Suatu perusahaan
sangat diperlukan bila seorang pemimpin ataupun atasan dari suatu Instansi atau kelompok ingin
membuat atau memberikan keputusan tertentu.

Keputusan yang dibuat oleh seorang pemimpin tidak hanya melalui lisan saja, melainkan tertulis
juga. Keputusan tertulis ini sangat disarankan untuk urusan urusan yang resmi karena agar memiliki
kekuatan hukum, dan meminimalkan terjadinya pelanggaran dari keputusan yang telah dibuat
tersebut.

Membuat surat keputusan ini memang sedikit memiliki perbedaan dengan membuat surat resmi
pada umumnya. Surat keputusan ini memiliki bagian bagian tertentu di dalam isinya yang sedikit
berbeda, misalnya alasan dan pertimbangan mengapa surat keputusan tersebut dibuat. Maka dari
itu, pembuatan surat keputusan bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan dan memerlukan rincian
yang teliti karena berkaitan dengan putusan putusan tertentu.

Berikut adalah beberapa contoh surat keputusan perusahaan yang baik dan benar sebagai
bahan referensi Anda.


Contoh Surat Keputusan Perusahaan Yang Baik dan Benar I

RAJAWALI TECHNO CENTER
Pusat Teknologi Informasi
Jl. Raya Sragen – Batujamus Km. 5 Sadakan Wonokerso Kedawung Sragen
SURAT KEPUTUSAN
Nomor : 23/9/1977/RTC/2018
TENTANG :
PERATURAN DAN PENGANGKATAN DIREKTUR RAJAWALI TECHNO CENTER
Menimbang :
1.    Bahwa Rajawali Techo Center membutuhkan Seorang Direktur untuk mengkoordinasi kegiatan yang baik dan tertib.
2.    Bahwa sehubungan dengan uraian diatas perlu diterbitkan Surat keputusan tentang Pengangkatan Direktur Rajawali Techno Center.
Mengingat :
1.    Surat Ijin Usaha No. 12/SIUP/2010
2.    Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Rajawali Techno Center
Memutuskan
Anton Sanjaya, S. Kom
Menetapkan :
1.    Sebagai Direktur Rajawali Techno Center periode 2015 – 2020
2.    Keputusan ini berlaku sejak surat ini ditetapkan dan apabila terdapat kekeliruan dikemudian hari, maka akan diadakan perbaikan seperlunya
DITETAPKAN DI SURAKARTA
PADA TANGGAL : 15 Mei 2018
Mengetahui,
Ketua Yayasan,

Ahmad Subari.

Contoh Surat Keputusan Perusahaan Yang Baik dan Benar II

PT. MAJU MUNDUR
Jl. Sentosa No. 123, Jakarta
Telp. 123456789. Fax. 12345678
SURAT KEPUTUSAN
No. 1/SK-TETAP/SDM/SDM/I/2018
Tentang
PENGANGKATAN KARYAWAN TETAP
Menimbang :
1.    Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan jumlah memadai merupakan asset terpenting Perusahaan.
2.    Dedikasi, prestasi, loyalitas dan itikad baik karyawan dalam menjalankan tugas akan menunjang keberhasilan Perusahaan untuk mencapai tujuannya.
3.    Karyawan yang menunjukan hal tersebut diatas dipandang perlu untuk diangkat menjadi karyawan tetap.
Mengingat :
Strategi SDM anatar lain :
·        Selektif dalam merekrut karyawan.
·        Pendayagunaan secara optimal karyawan yang ada.
·        Pemeliharaan dan pengembangan karyawan.
Memperhatikan :
Evaluasi dan pertimbangan Manajemen.
Menetapkan :
1.    Mengangkat sebagai karyawan tetap :
Nama
:
Anton Sanjaya
Jabatan
:
Kepala Bagian Keuangan
1.    Kepada Saudara diberikan No. Register12345 dan Golongan IV/B.
2.    Mendapat Insentif sesuai ketentuan yang berlaku.
3.    Hal lain yang berhubungan dengan kewajiban dan hak mengikuti aturan yang telah ditetapkan.
4.    Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal 15 Mei 2018.
Ditetapkan di Jakarta
Pada Tanggal 15 Mei 2018.
Mengetahui,
Direktur PT. Maju Mundur,

Ahmad Subari.



Demikian beberapa contoh surat keputusan perusahaan yang baik dan benar. Anda dapat
menggunakan beberapa contoh surat di atas sesuai dengan kebutuhan Anda dengan mengganti
format format yang ada. Ada juga bisa menggunakannya sebagai salah satu bahan acuan dan
membuat surat keputusan sesuai dengan kebutuhan perusahaan anda. Selamat mencoba !

0 Response to " Contoh Surat Keputusan Perusahaan Yang Baik dan Benar "

Posting Komentar