Contoh Surat Keputusan Untuk Karyawan Yang Baik dan Benar


Biasanya, di dalam suatu Instansi ataupun perusahaan, ataupun lembaga serta organisasi akan
menggunakan salah satu contoh surat yang berikut ini, yaitu surat keputusan. Suatu perusahaan
sangat diperlukan bila seorang pemimpin ataupun atasan dari suatu Instansi atau kelompok ingin
membuat atau memberikan keputusan tertentu.

Keputusan yang dibuat oleh seorang pemimpin tidak hanya melalui lisan saja, melainkan tertulis
juga. Keputusan tertulis ini sangat disarankan untuk urusan urusan yang resmi karena agar memiliki
kekuatan hukum, dan meminimalkan terjadinya pelanggaran dari keputusan yang telah dibuat
tersebut.

Membuat surat keputusan ini memang sedikit memiliki perbedaan dengan membuat surat resmi
pada umumnya. Surat keputusan ini memiliki bagian bagian tertentu di dalam isinya yang sedikit
berbeda, misalnya alasan dan pertimbangan mengapa surat keputusan tersebut dibuat. Maka dari
itu, pembuatan surat keputusan bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan dan memerlukan rincian
yang teliti karena berkaitan dengan putusan putusan tertentu.

Berikut adalah beberapa contoh surat keputusan untuk karyawan yang baik dan benar sebagai
bahan referensi Anda.


Contoh Surat Keputusan Untuk Karyawan Yang Baik dan Benar I              

PT. MAJU MUNDUR
Jl. Pertahanan No. 123 Jakarta
Telp. 1234567890 Fax. 1234567890


SURAT KEPUTUSAN
No. : 123/SK/Mei/2018

Perihal : Pengangkatan Karyawan Tetap
Setelah melakukan beberapa tahapan evaluasi terhadap kinerja Saudara Anton Sanjaya terhitung mulai tanggal 10 Januari 2018 dengan jabatan sebagai pegawai sementara PT. Maju Mundur dibagian Administrasi Pergudangan, maka dengan ini PT. Maju Mundur menganggap Sdr. telah memenuhi kriteria untuk diangkat menjadi karyawan tetap dengan ketentuan sebagai berikut :
Menimbang
:
Berdasarkan pengamatan dan penilaian yang obyektif Sdr. Anton Sanjaya
Mengingat
:
Berdasarkan Anggaran Dasar dan Peraturan Perusahaan PT. Maju Mundur
Memperhatikan
:
Kebutuhan akan sumber daya manusia di PT. Maju Mundur
MEMUTUSKAN :
Mengangkat Saudara Anton Sanjaya sebagai Kepala Pergudangan, Bila mana dikemudian hari ditemukan kesalahan dengan diterbitkannya Surat Keputusan ini, maka pihak perusahaan akan melakukan penyesuaian ulang sebagaimana mestinya.
Di Tetapkan di Jakarta pada tanggal : 15 Mei 2018.
Mengetahui,
Direktur PT. Maju Mundur,


Ahmad Subari.

Contoh Surat Keputusan Untuk Karyawan Yang Baik dan Benar II

PT. MITRA SEKAWAN
Jl. Pertempuran No. 123, Medan
Telp. 12345678. Fax. 12345678


SURAT KEPUTUSAN
No. : 113 /SKPKT/HRD/I/2018


Berdasarkan kebijakan Manajemen PT. Mitra Sekawan dan hasil seleksi administratif, maka dengan ini ditetapkan bahwa :
Nama
:
Anton Sanjaya
NIP
:
89764766
Telah secara resmi diterima menjadi karyawan TETAP terhitung sejak tanggal 15 Mei 2018 di bagian operasional sebagai Supir.
Segala hak dan kewajiban lainnya diatur sebagimana tercantum dalam ketentuan-ketentuan maupun Peraturan Perusahaan yang berlaku.
Jakarta, 15 Mei 2018.
Mengetahui,
Direktur PT. Mitra Sekawan,


Ahmad Subari.

Contoh Surat Keputusan Untuk Karyawan Yang Baik dan Benar III

CV. BERKAH
Jl. Sutrisno. 123, Semarang
Telp. 12345678. Fax. 12345678


Surat Keputusan
No. 123/SK/Mei/2018


Berdasarkan penilaian dan prestasi kerja Saudara Anton Sanjaya sejak mulai bekerja sampai periode masa kerja yang ditentukan, maka dengan ini kami memutuskan :
Terhitung Mulai Tanggal 15 Mei 2018, Saudara Anton Sanjaya diangkat menjadi karyawan CV. BERKAH dengan jabatan Marketing. Dengan ketentuan sebagai berikut :
1.    Melakukan penjualan semua produk milik CV. BERKAH
2.    Melakukan kunjungan outlet secara rutin
3.    Mendapatkan gaji Rp. 2.500.000 / bulan
4.    Merealisasikan target penjualan khusus susu sapi murni TERATAI 500 pack setiap bulan
5.    Mendapatkan bonus dari hasil penjualan yang dihitung setiap bulan
Demikianlah surat pengangkatan ini untuk dapat dilaksanakan.
Ditetapkan di Semarang
Pada Tanggal 15 Mei 2018.

Mengetahui,
Pimpinan CV. Berkah,


Ahmad Subari.


Demikian beberapa contoh surat keputusan untuk karyawan yang baik dan benar. Anda dapat
menggunakan beberapa contoh surat di atas sesuai dengan kebutuhan Anda dengan mengganti
format format yang ada. Ada juga bisa menggunakannya sebagai salah satu bahan acuan dan
membuat surat keputusan sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Selamat mencoba !

0 Response to "Contoh Surat Keputusan Untuk Karyawan Yang Baik dan Benar "

Posting Komentar