Contoh Surat Lamaran Kerja CPNS Yang Baik Dan Benar

Menjadi seorang pegawai negeri sipil ( PNS ) merupakan impian besar bagi banyak orang. Bekerja mengabdi kepada negara merupakan salah satu pekerjaan yang mulia. Banyak sekali orang yang menginginkan posisi pekerjaan ini. maka tidak heran jika banyak orang yang mengincar posisi ini saat pembukaan formasi. 

Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil ( CPNS ) 2018 akan segera dimulai. Banyak orang yang mulai mempersiapkan diri. Banyak dokumen yang diperlukan ketika anda hendak melamar menjadi pegawai negeri. Salah satu dokumen yang penting yaitu surat lamaran. Surat lamaran ini merupakan salah satu dokumen yang perlu anda sertakan ketika hendak melamar pekerjaan sebagai pegawai negeri sipil di instansi yang anda incar. 

Membuat surat lamaran kerja sebagai pegawai negeri sipil umum nya sama seperti membuat surat lamaran kerja yang biasa anda temukan. Anda perlu menuliskan beberapa informasi penting, yaitu perusahaan manakah yang ingin anda tuju, posisi yang ingin anda lamar, menyertakan biodata diri yang lengkap dan rinci, jika memiliki pengalaman bekerja sebelum nya, maka cantumkan pengalaman kerja nya, melengkapi seluruh persyaratan yang dibutuhkan untuk perusahaan, melampirkan curriculum vitae dan juga sertifikat keahlian yang anda miliki untuk menjadi berkas yang mendukung. 

Berikut adalah beberapa contoh surat lamaran kerja CPNS yang bisa anda jadikan referensi. 



Contoh Surat Lamaran Kerja CPNS I 


Yogyakarta, 29 Juni 2018
Yang terhormat, 

Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI
Di Jakarta

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : ....
Tempat/Tanggal Lahir : ....
Jenis kelamin : ....
Pendidikan : SMA N 1 Yogyakarta (IPS)
Wilayah Pendaftaran : Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Yogyakarta
Jabatan yang dilamar : Penjaga Tahanan
Alamat Domisili : ....

Dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2018. Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan hal-hal sebagai berikut :

1. Surat lamaran bermaterai Rp. 6000 ditujukan Kepada Menteri Hukum dan HAM RI di Jakarta dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam
2. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
3. Fotocopi Surat Keterangan Domisili
4. Fotokopi Ijasah / STTB SLTA Sederajat
5. Fotokopi Transkrip / Daftar Nilai pada Ijasah / STTB SLTA Sederajat
6. Surat Pernyataan dari pelamar bermaterai Rp. 6.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam
7. Pas foto berlatar belakang warna merah, ukuran 3x4 sebanyak 4 lembar
8. Lembar Bukti / Kartu Pendaftaran SSCN Tahun 2018 (Asli)

Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan / kelulusan saya pada seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2018. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,

[tanda tangan]

(nama lengkap) 

Contoh Surat Lamaran Kerja Marketing II 


Yogyakarta, 29 Juni 2018
Yang terhormat,
Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI
Di Jakarta

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : ....
Tempat/Tanggal Lahir : ....
Jenis kelamin : ....
Pendidikan : Diploma III (Sistem Informasi) Universitas Teknologi Yogyakarta
Wilayah Pendaftaran : Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Yogyakarta
Jabatan yang dilamar : Pemeriksa Keimigrasian Terampil
Alamat Domisili : ....

Dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2018. Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan hal-hal sebagai berikut :

1. Surat lamaran bermaterai Rp. 6000 ditujukan Kepada Menteri Hukum dan HAM RI di Jakarta dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam
2. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
3. Fotocopi Surat Keterangan Domisili
4. Fotokopi Ijasah Diploma III
5. Fotokopi Transkrip Nilai Diploma III
6. Surat Pernyataan dari pelamar bermaterai Rp. 6.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam
7. Pas foto berlatar belakang warna merah, ukuran 3x4 sebanyak 4 lembar
8. Lembar Bukti / Kartu Pendaftaran SSCN Tahun 2018 (Asli)

Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan / kelulusan saya pada seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2018. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,

[tanda tangan]

(nama lengkap) 


Contoh Surat Lamaran Kerja CPNS III 


Yogyakarta, 29 Juni 2018
Yang terhormat,
Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia RI
Di Jakarta

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : ....
Tempat/Tanggal Lahir : ....
Jenis kelamin : ....
Pendidikan : Sarjana (Akuntansi) Universitas Teknologi Yogyakarta
Wilayah Pendaftaran : Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Yogyakarta
Jabatan yang dilamar : Penata Keuangan
Alamat Domisili : ....

Dengan ini menyampaikan surat lamaran agar dapat mengikuti Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2018. Sebagai bahan pertimbangan, berikut disampaikan hal-hal sebagai berikut :

1. Unggah Surat lamaran bermaterai Rp. 6000,- ditujukan Kepada Menteri Hukum dan HAM RI di Jakarta dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam (asli)
2. Unggah Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau atau Fotokopi Surat Keterangan telah melakukan Rekaman Kependudukan
3. Surat Keterangan Domisili (asli)
4. Unggah Ijazah Sarjana (asli)
5. Unggah Transkrip Nilai Ijasah Sarjana (asli)
6. Unggah Surat Pernyataan dari pelamar bermaterai Rp. 6.000 dan ditandatangani dengan pena bertinta hitam (asli)
7. Unggah Pas photo berlatar belakang warna merah ukuran 3x4 (asli)

Demikian surat lamaran ini dibuat. Adapun seluruh data dan dokumen yang saya berikan adalah benar. Apabila dikemudian hari ditemukan data yang tidak benar, maka saya menerima keputusan panitia membatalkan keikutsertaan / kelulusan saya pada seleksi CPNS Kementerian Hukum dan HAM Tahun Anggaran 2018. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

Hormat Saya,

[tanda tangan] 





Itulah beberapa contoh surat lamaran kerja sebagai CPNS yang baik dan benar. Anda dapat menggunakan beberapa contoh surat di atas sebagai bahan referensi anda ketika hendak membuat surat lamaran kerja. Anda dapat mengedit beberapa bagian ( perusahaan tujuan, nama, dan lain – lain ) dan mengganti nya sesuai dengan kebutuhan anda. semoga bermanfaat J 

0 Response to "Contoh Surat Lamaran Kerja CPNS Yang Baik Dan Benar"

Posting Komentar